Kapolres Asahan Hadiri Sertijab Danyonif 126 Kala Cakti

Kapolres Asahan Hadiri Sertijab Danyonif 126 Kala Cakti

BERITATOTABUAN.COM, ASAHAN – Kapolres Asahan AKBP Roman Smaradhana Elhaj, SH, SIK, MH hadiri serahterima Jabatan Danyonif 126/ KC dari pejabat lama Letkol Inf Dwi Widodo kepada penggantinya Letkol Inf Fernando Batubara, Jumat (30/12/2022)

Serah terima jabatan (Sertijab) tersebut dipimpin Danbrigif 7/RR Kolonel Inf Gede Setiawan digelar di Mako Yonif 126/KC di Desa Perjuangan, Kecamatan Sei Balai, Kabupaten Batubara.

Danbrigif 7/RR Kolonel Inf Gede Setiawan mengatakan serah terima jabatan pada hakikatnya merupakan bagian dari suatu proses pembinaan organisasi guna mendukung tugas pokok satuan.

Serah terima jabatan ini telah melalui mekanisme serta berbagai pertimbangan yang berorientasi kepada kepentingan organisasi sebagai bagian dari pembinaan personel.

“Ini juga upaya pimpinan untuk memberikan pengalaman kepada para perwira dalam berbagai tugas dan jabatan yang lebih variatif dalam karier selanjutnya. Sekaligus sebagai upaya penyegaran bagi prajurit TNI dalam bertugas melalui program regenerasi secara individu, personel yang bersangkutan akan memperoleh ruang penugasan dan pengalaman yang lebih luas,” jelasnya.

Kolonel Inf Gede Setiawan juga mengatakan, secara institusi satuan akan memperoleh pembaruan dan penyegaran sehingga kinerja organisasi akan lebih meningkat sesuai tugas peran dan fungsinya.

Turut hadir pada sertijab tersebut Kapolres Batu Bara AKBP Jose DC Fernandes, Kapolres Asahan AKBP Roman Smaradhana Elhaj, SH, SIK, MH, Dandim 0208/AS Letkol Inf Pranki Susanto, Danyon 122/TS Letkol Inf Triwibowo serta Danyon 125/Simbisa Letkol Inf Ronal Manurung.(Azhar Nasution)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.