Laporan : Octav Singal
Editor : Junaidi Amra
Siapa sangka, Kabupaten Bolmong Utara, yang dikenal dengan sebutan Kabupaten Padi, ternyata menyimpan beberapa potensi objek wisata yang dapat dipastikan bisa memanjakan mata, serta melepas penat dalam kesibukan setiap hari.
Batu Pinagut salah satunya. Terletak di dekat pusat perekonomian daerah itu, tempat wisata ini cukup menjadi pemandangan, penikmat mata serta pelepas lelah dan penat. Hampara batu serta pasir putih yang terpampang sejauh mata memandang, menambah keelokan lokasi itu.
Keindahan itu kian diperkuat dengan lingkungan sekitar lokasi itu, yang masih alami, seolah belum tersentuh alat-alat berat, sebagai konsekuensi dari pembangunan infrastruktur.
Pondok dengan daun rumbia yang menghiasi sepanjang lokasi itu, kian mengukuhkan keelokannya.
Berkunjung ke tempat itu, dapat dipastikan siapa pun bisa termanja, dan mengingat masa-masa indah, dimana naturalisasi menjadi suatu yang langka saat ini.
Tak heran, jika sebagian besar masyarakat Bolmut, kerap mengunjungi lokasi itu. Remaja, anak-anak, orang tua, wiraswasta maupun pekerja kantoran, kerap terlihat memanjakan diri menikmati eloknya pemandangan di seputaran batu pinagut.
Keindahan surgawi. Begitu mungkin bisa dilekatkan terhadap objek wisata ini. Pasalnya, keindahan itu kian sempurna, tatkala para penikmat keindahan, bertahan dan melihat secara langsung proses terbbitnya sang surya. Pergantian warna langit, setahap demi setahap akan sangat jelas di lokasi itu.
Selain itu, Batu Pinagut ternyata menyimpan nilai kesejarahan tersendiri. Dari informasi yang doba digali beritatotabuan.com, hostori objek wisata itu, terkait erat dengan pembangunan makam raja-raja yang pernah memerintah kerajaan Kaidipang.
Disebut Batu Pinagut, sebab dari bebatuan yang ada di lokasi itu, makam raja-raja dibangun.
Tak heran, jika di tengah-tengah objek wisata itu, terdapat makam raja yang dikeramatkan oleh masyarakat setempat. Menariknya lagi, berbeda dengan lokasi wisata lain yang harus ditempuh berjam-jam dari ibukota suatu daerah, menuju Batu Pinagut cukup mudah. Hanya dengan menggunakan kendaraan umum pun, anda dapat diantar langsung untuk menikmati keindahan pantai di daerah itu, serta meresapi nilai-nilai kepahlawanan lewat makam raja yang terletak di dalam lokasi wisata itu. Tertarik? Silahkan saja kunjungi objek wisata itu, dipastikan akhir pekan anda akan lebih bermakna tatkal mengunjungi wilayah ini. (*)