Polisi Ini Ditemukan tak Bernyawa Tadi Pagi

Bagikan Artikel Ini:
Tubuh Aiptu Joko Suswanto saat ditemukan pagi tadi

Tubuh Aiptu Joko Suswanto saat ditemukan pagi tadi

BERITATOTABUAN.COM, BOLMUT – Peristiwa menghebohkan Minggu (04/01/2015) pagi tadi menggemparkan Kabupaten Bolmong Utara. Betapa tidak, sesosok mayat yang belakangan teridetifikasi merupakan salah satu anggota Polri, terlentang di tepi laut. Menariknya, setelah diusut, mayat tersebut tidak lain adalah Kepala Unit Lantas di Polsek Kaidipang, yakni Aiptu Joko Suswanto.
Kuat dugaan, Aiptu Joko dibunuh pada Sabtu (03/01/2015). Mayat itupun dari informasi yang dihimpun beritatotabuan.com, ditemukan oleh salah seorang anak yang ingin membersihkan pesisir pantai di desa Kuala Utara Kecamatan Kaidipang.
Dari tangan korban, masih terlihat pistol yang mungkin akan di gunakan untuk membela diri. Kuat dugaan Joko di bunuh , dan pelakunya lebih dari satu orang. Sementara itu, hingga berita ini di turunkan, korban masih berada di RSUD Bolmut. Dari hasil perawatan, terdapat memar di bagian kepala, dan beberapa tusukan di dada bagian depan. (octav singal/jun)

Mayat ini ditemukan pagi tadi di pesisir pantai Desa Kuala

Mayat ini ditemukan pagi tadi di pesisir pantai Desa Kuala

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.