BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Ada yang lain dari pagelaran seni dan budaya yang digelar oleh KPU Kabupaten Bolaang Mongondow, Sabtu (21/04/2018) akhir pecan lalu. Pasalnya, seluruh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS), yang ada di daerah itu ikut dilibatkan aktif dalam prosesi acara berlangsung. “Mereka jadi ‘artis’ untuk pagelaran seni dan budaya ini, dengan mengambil bagian pada setiap pagelaran kebudayaan,” ujar Ketua Divisi sosialisasi dan SDM KPU Bolmong Daendels Somboadile.
Daendels mengatakan kalau kegiatan yang dibuka langsung oleh Ketua KPU Bolmong Fahmi Gobel tersebut, dalam rangka menyonsong 1 tahun Pemilu serentak 2019 nanti. Jika tahapan Pemilu akan dilaksanakan 17 April 2019 maka kalau dihitung undur akan dilaksanakan 1 tahun kedepan, ini makna meyongsong 1 tahun,” tambahnya.
Masih menurut Daendels, kegiatan tersebut juga sebagai sarana sosialisasi dalam rangka meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pemilihan umum nanti. “Adapun beberapa Seni dan Budaya yang ditampilkan pada acara ini adalah Tari Kabela, Dana dana, Tari Bali Merak Anggelo, Tari Jawa Kuda Lumping, Masamper, Pantun, dan Tebelo,” tuturnya.
Acara dihadiri Oleh 4 Komisioner Bolmong, Bupati Bolmong diwakili oleh Asisten I Drs Derek Panambunan, Pimpinan Bawaslu Bolmong, Camat se Dumoga Raya, Pimpinan Parpol, Pemilih Pemula, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Ormas dan LSM, serta masyarakat Desa Ibolian, tempat digelarnya kegiatan itu. (mg2/jun)