Rati Mengaku Terpukul Dengan Kematian Ipal

Bagikan Artikel Ini:
Dua tersangka pelaku pembunuhan terhadap Aiptui Joko Suswanto

Dua tersangka pelaku pembunuhan terhadap Aiptui Joko Suswanto

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Rati  Masdini (42) ibu dari RD (24) alias Ipal, salah satu tersangka pembunuhan Aiptu Joko Suswanto, yang meninggal dunia Senin (05/012014) pagi tadi, mengaku terpukul dengan kabar yang diterima olehnya, kalau anaknya telah meninggal, saat di tahanan kepolisian.

Dari Polres Bolmong ada kase informasi pa torang, Ipal so meninggal jam 10 pagi tadi, torang kan kage, sementara di tahanan kepolisian kong meninggal? (Dari Polres Bolmong memberikan informasi kepada kami, kalau Ipal sudah meninggal. Kami jelas kaget, sementara di tahanan kepolisian lantas meninggal),” ujar Rati, sebagaimana dilansir beritatotabuan.com, melalui situs detikawanua, yang dikonfirmasi via telepon selulernya, siang tadi.

Rati menceritakan, kedua anaknya ditangkap di kediamannya, di Bolangitan, lalu di bawa ke Polsek Kaidipang, dan diamankan di Mapolres Bolmong Kotamobagu.

“Polisi kan ada ambel pa dorang di rumah, (Polisi menangkan mereka saat di rumah),” tambahnya.

Masih menurut Rati, pihaknya menyayangkan hingga saa ini jenazah anaknya masih berada di Rumah sakit Umum Datoe Binangkang (RSUDB) Kotamobagu.

“Jenazah Ipal masih di RS belum dorang bawa ke Rumah, pada hal so dari pagi ada meninggal, Polisi minta torang yang pigi ambel (Jenazah Ipal masih di RS, mereka belum membawanya ke rumah, sementara sudah meninggal dari tadi pagi. Polisi meminta kami yang datang mengambil),” tutupnya.  (dk/jun)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.