Waspada, Ada Produk Kosmetik Mengandung Merkuri Beredar di Bolmut

Bagikan Artikel Ini:
Kepala Dinkes Bolmong Utara, dr Jusnan Mokoginta MARS

Kepala Dinkes Bolmong Utara, dr Jusnan Mokoginta MARS

BERITATOTABUAN.COM, BOLMUT – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, belum lama ini menemukan adanya kosmetik yang mengandung zat merkuri beredar di pasaran. Penemuan produk koesmetik yang mengandung zat berbahaya itu, ditemukan oleh instansi dibawah komando dr Jusnan Mokoginta MARS tersebut, di Pasar Buko Kecamatan Pinogaluman.

Dari hasil pemeriksaan terdapat tujuh tipe kosmetik dengan merek yang  berbeda, masing-masing adalah Dr. Whitening treatment, Lie Che, Lien Hua, SP Specialist UV Whitening, Natural 99, Diamond cream dan BL.

“Kami akan segera malaporkan hal ini ke Badan POM untuk ditindak lanjuti. Sebab, bagaimanapun juga ini merupakan pelanggaran dan berbahaya bagi masyarakat,” ujar Kepala Dinkes Bolmong Utara, drs Jusnan Mokoginta MARS, kepada sejumlah wartawan.

Dikatakan Jusnan, pihaknya pun telah memberikan lampiran peringatan kepada pedagang, dengan nomor HM.03.03.1.43.14.12.8256 dari BPOM, tentang Kosmetik berbahaya. Yang di dalamnya mengandung unsur merkuri.

Dengan kejadian tersebut, Jusnan berpesan agar masyarakat berhati-hati membeli produk kosmetik,

“Masyarakat harus jeli dalam memilah kosmetik yang di jual di pasaran, apalagi yang mengandung bahan dasar merkuri. Karena bisa berbahaya buat Kulit, terlebih untuk keselamatan konsumen. Khususnya bagi pengguna yang sebagian besarnya adalah wanita usia muda,” tutupnya. (octav singal/jun)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.