BERITATOTABUAN.COM, BOLSEL – Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (LPPD) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan hingga saat ini masih sangat memuaskan. Pasalnya, berdasarkan Keputusan Mendagri Nomor 120-10421 Tahun 2016 tentang Penetapan Peringkat dan Status Kinerja Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah secara nasional tahun 2015, Bolsel mendapatkan Nilai 2,7490 dengan Prestasi Tinggi,
“Untuk wilayah Bolmong Raya kita masih tertinggi dengan angka tersebut, dimana daerah yang mengikuti kita adalah Bolmut dengan angka 2,6660, Kota Kotamobagu 2,6264, Bolmong 1,5810, dan Boltim dengan nilai 1,1330,” ujar Kepala Bagian Tata Pemerintahan Raston Mooduto SPd.
Raston mengatakan kalau LPPD tersebut masuk dalam sepuluh besar se Sulawesi Utara, dimana Bolsel mendapatkan rangking enam. “Untuk se Indonesia kitamasuk dalam peringkat 257 dari 493 Kabupaten/Kota di Indonesia,” tambahnya.
Raston mengatakan kalau prestasi tersebut kedepan akan lebih ditingkatkan. Dimana, hal ini akan dibarangi dengan kerja keras, serta proses pengelolaan pemerintahan yang akan terus diperbaiki. (hamka taamole/jun)