BERITATOTABUAN.COM, BOLMONG – Pembangunan Bandar udara di Kabupaten Bolmong, terus diseriusi oleh pemerintah setempat. Bahkan, terinformasi, pecan ini Bupati Bolmong Hi Salihi B Mokodongan akan mengantar langsung sertifikat lahan sekitar 450 hektar yang akan menjadi lokasi pembangunan bandara di Desa Lalow Kecamatan Lolak.
“Jika tidak ada kendala Kamis pekan ini saya akan meyerahkan sertifikat pembangunan Bandara ke kementerian,” ucap Salihi.
Salihi menambahkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolmong telah mengantongi izin lingkungan dan kelayakan lingkungan hidup pembangunan prasarana dan fasilitas perhubungan.
Menurutnya, Keberadaan Badara adalah pintu gerbang perekonomian, dengan demikian pihaknya pun akan terus bekerja keras agar Bandara bisa dibangun tahun ini. Sehingga perekonomian di Bolmong bisa lebih baik lagi.
“Investasi nantinya akan terfokus di Bolmong dengan adanya fasilitas tersebut. Dengan hal tersebut, pastinya kesejahteraan masyarakat akan meningkat,” tuturnya.
Ia juga menjelaskan, jika IMBB yang saat ini lagi di urusnya itu sudah selesai, maka dana pembangunan Bandara bisa diusulkan saat pembahasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Perubahan (APBN-P).
“Kita akan menggenjot agar pembangunannya sudah ditata dalam APBN-P,” tutupnya. (supandri)