Sangadi Adow Meradang, Pembangunan Jembatan Dipindahkan

Sangadi Adow Meradang, Pembangunan Jembatan Dipindahkan
Basmi Ponglimbong

BERITATOTABUAN.COM, BOLSEL – Kepala Desa (sangadi) Adow  Basmi Ponglimbong meradang Senin (25/07/2016) kemarin, pasalnya, pembangunan jembatan yang sudah direncanakan oleh Pemkab Bolsel secara tiba-tiba dipindahkan tanpa pemberitahuan kepada dirinya. “Sesuai dengan nomenklatur pembangunan jembatan itu seharusnya dilakukan di Desa Adow Induk, tetap kenapa tiba-tiba dipindahkan ke Desa Adow Selatan tanpa pemberitahuan kepada kami,” ucap Basmi,

Tidak hanya itu, Basmi bahkan mengatakan kalau pihaknya bersama dengan masyarakat desa Adow cukup kecewa dengan pemerintah Kabupaten, pasalnya pengukuran untuk pembangunan jembatan tersebut sudah beberapa kali dilakukan. “Tetapi saya kaget sekali ketika pekerjaan itu mulai dilakukan justru jembatan itu dibangun di Desa Adow Selatan, sementara pengukurannya dilakukan di desa kami. Ini benar-benar aneh,” tambahnya,

Menariknya, Basmi membeber kalau Pemkab Bolsel melalui Dinas Pekerjaan Umum (PU) sempat menelpon Kepala BPBD Bolsel Rustam Mokodompit, seraya meminta BPD untuk menenangkan warga desa itu. “Kenapa juga mereka (Pemkab) meminta agar BPD menenangkan warga, sementara ketika saya mencoba mengkonfirmasi hal ini ke Dinas Pekerjaan umum tidak ada jawaban sama sekali,” tukasnya, (hamka/jun)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.