BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Wakil Walikota Kotamobagu Nayodo Koerniawan SH, Kamis (22/11/2018) pagi tadi menyambut kedatangan tim akreditasi Puskesmas yang akan melakukan penilaian di Puskesmas Kelurahan Upai Kecamatan Kotamobagu Utara. Dalam kesempatan tersebut, Nayodo berharap ada kabar baik dari tim akreditas usai melakukan penilaian terhadap fasilitas dan mekanisme pelayanan di Puskesmas tersebut. “Semoga ada kabar baik dari tim akreditasi, selain itu Puskesmas Upai juga kami harap bisa memperkuat kepercayaan masyarakat terkait dengan pelayanan kesehatan,” ucap Nayodo.
Nayodo menambahkan kalau akreditasi diperlukan sebagai bentuk pengakuan terhadap keberadaan dan kwalitas Puskesmas di daerah. “Dengan adanya kareditas maka tentu kepercayaan masyarakat terhadap pelayanan di Puskesmas akan lebih baik kedepan,” tambahnya.
Dalam kesempatan itu, Ketua tim akreditasi Puskesmas Sulsum Wahyudi mengatakan kalau proses penilaian akreditasi tersebut, akan dilakukan mereka selama 3 hari kedepan. “Nanti ada sekitar 776 elemen yang akan dinilai sebagaimana standarisasi yang ada. Setelah dinilai hasilnya akan kita kirim ke komisi akreditasi,” ucap Sulsum. (mg1/jun)