Pemkab Bolmong Gelar Upacara Dalam Rangka Peringatan Hari Kartini ke 140

ADVETORIAL

Wabup Bolmong saat membacakan sambutan Bupati pada upacara peringatan Hari Kartini ke 140

BERITATOTABUAN.COM, ADVETORIAL– Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow, Senin (22/04/2019) pagi tadi, menggelar upacara dalam rangka memperingati Hari Kartini ke 140 yang digelar di halaman Kantor Bupati Bolmong.

Suasana peringatan Hari Kartini ke 140 di Pemkab Bolmong

Dalam kegiatan yang dirangkaikan dengan apel Korpri tersebut, Bupati Bolmong Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow, yang diwakili oleh Wakil Bupati Bolmong Yanni ronny Tuuk STh, memberikan apresiasi dan rasa terima kasihnya kepada para kaum perempuan yang telah aktif ikut berpartisipasi dalam kelangsungan pembangunan di daerah tersebut. “Dikesempatan ini, secara khusus saya menyampaikan ucapan selamat kepada perempuan-perempuan di Kabupaten Bolmong sebagai kartini-kartini diera modern, atau sering dikenal dengan istilah ‘Kartini Zaman Now’ yang secara aktif telah berjuang demi kelangsungan pembangunan di Kabupaten Bolmong tercinta,” ujar Yanny yang bertindak selaku inspektur upacara pada kegiatan tersebut.

Suasana peringatan Hari Kartini ke 140 di Pemkab Bolmong

Ditambahkan olehnya, peringatan hari Kartini ke-140 kali ini merupakan momentum yang sangat berarti sebab di hari tersebut, jasa-jasa ibu Kartini kembali dikenang, dan diharapkan dapat menginspirasi seluruh kaum perempuan yang ada di Kabupaten Bolmong. “Pemerintah memiliki banyak program pembangunan yang membutuhkan partisipasi kaum perempuan, sebagai salah satu motor penggerak pembangunan yaitu upaya memberikan pendidikan awal bagi anak-anaknya, meningkatkan kesehatan ibu dan anak, menurunkan angka kematian bayi, memastikan keikutsertaan perempuan dalam berbagai kegiatan sosial kemasyarakatan, serta ikut berperan aktif dalam kerja sama global untuk pembangunan dan kesejahteraan bersama,” jelasnya.

Suasana peringatan Hari Kartini ke 140 di Pemkab Bolmong

Dalam kesempatan itu juga, lewat momentum peringatan hari Kartini tahun ini, dirinya ingin mengajak kepada seluruh kaum perempuan di Kabupaten Bolmong, untuk dapat menyikapi dengan cerdas perkembangan zaman saat ini, dengan menyadari peran dan fungsi perempuan sebagai penerus perjuangan ibu Kartini. (advertorial)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.