Jam Kerja ASN Bolmong Selama Ramadhan Berkurang

 

Kepala BKPP Bolmong, Umarudin Amba

BERITATOTABUAN.COM, BOLMONG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongndow (Bolmong) melalui Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) pekan depan akan menerapkan penyesuaian jam kerja bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkup Pemkab Bolmong, selama bulan Ramadan.

Menurut Kepala BKPP Bolmong, Umarudin Amba, Jam kerja ASN akan berkurang selama bulan Ramadan jika dibandingkan dengan hari biasa. “Surat edarannya sudah ada, tinggal di bawa kepada pimpinan saya, yaitu pak Sekertaris Daerah. Dalam surat edaran, nantinya penetapan jam kerja pada bulan Ramadan 1440 H, ada pengurangan satu jam kerja selama bulan Ramadhan,” katanya. Jumat (03/05/2019)

Pada hari normal, ASN masuk kerja Jam 07.30 Wita keluar Jam 15.30 Wita. Pada bulan Ramadhan ASN masuk kerja Jam 08.00 Wita keluar Jam 15.00 Wita. “Penyesuaian jam kerja selama bulan Ramadan dilakukan dalam rangka efektivitas pelaksanaan kinerja ASN,” Kata Amba

Dirinyapun mengakui akan menindak tegas jika para ASN yang menyalahgunakan kebijakan jam kerja selama bulan Ramadhan. “Para ASN bakal dikenakan sanksi jika menyalah gunakan kebijakan tersebut. Jika Ada ASN yang terlambat pasti Tunjangan tambahan penghasilan pegawai (TPP) akan dipotong sesiai aturan yang berlaku,”tegasnya. (jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.