BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu melalui tim seleksi lelang jabatan eselon II, Kamis (12/02/2015) pagi tadi mulai menggelar uji kompetensi bagi peserta lelang jabatan yang telah mendaftarkan diri ikut dalam seleksi yang telah dibuka mereka.
Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah (BKDD) Adnan Masinae, ketika dikonfirmasi mengatakan, dalam pelaksanaan uji kompetensi tersebut, para peserta lelang jabatan diminta untuk mempresentasikan berbagai program kerja, sesuai dengan jabatan yang dilamar.
“Hingga hari ini sudah ada 3 orang yang telah melakukan persentase sebagai bagian dari uji kompetensi yang dilakukan tim seleksi,” ujar Adnan.
Dalam uji kompetensi berbentuk persentase itu, dikatakan Adnan pihak tim seleksi yang bernggotakan unsur akademisi, widyaswara, birokrat dan independen itu melakukan Tanya jawab, untuk mengkritisi konsep persentase yang dilakukan oleh para peserta.
“Ini dilakukan untuk mendukung visi dan misi Walikota dan Wakil Walikota Kotamobagu dalam pemerintahan kali ini,” tambahnya.
Disisi lain, Adnan mengatakan meski sudah menggelar uji kompetensi namun masih ada beberapa jabatan eselon II yang dilelang diperpanjang masa pendaftarannya.
“Perpanjangan pendaftaraan ini lebih dikarenakan masih kurangnya jumlah pelamar pada sejumlah jabatan yang dilelang,” tutupnya. (jun)