BERITATOTABUAN.COM, Bolmong – Bupati Bolmong, Yasti Soepredjo Mokoagow membuka kegiatan Pelatihan Ekonomi Kreatif Teknologi Pertanian yang diinisiasi oleh Badan Pekerja Sinode Injil Bolaang Mongondow, Selasa (15/03/2021), di desa Singsingon Kecamatan Passi Timur.
Dalam sambutannya, Yasti meminta kepada para peserta agar nantinya bisa mengaplikasikan apa yang didapat dalam pelatihan tersebut.
“Bapak ibu belajar dengan baik, agar dapat mengaplikasi teknologi pertanian. Kita hidup ditanah yang sangat subur. Ini Rahmat yang Tuhan berikan kepada kita. Kita harus mampu mengelola sumberdaya alam kita. Di Daerah lain tidak sesubur dengan Mongondow ini,” ucap Yasti.
Yasti juga mengungkapkan keyakinannya bahwa pelatihan itu bakal menjadi pilot project tidak hanya bagi gereja tetapi juga bagi Pemkab Bolmong.
“Saya minta pelatihan ini dibuatkan audio visualnya sehingga kita bisa memberikan hasil pelatihan ini ke petani kita,” pinta Yasti.
Yasti pun berharap, dengan adanya pelatihan seperti itu, nantinya setiap lahan yang ada bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan ekonomi masyarakat.
“Dan daerah kita mampu menyediakan hasil pertanian untuk memenuhi kebutuhan pasar. Saya berharap juga setiap peserta dapat memahami cara cara pertanian yang tepat guna dan berhasil guna serta ramah lingkungan sehingga pengetahuan yang diperoleh dapat di transfer kepada petani yang tidak ikut dalam pelatihan ini,” demikian Yasti.
Diketahui, kegiatan yang diikuti peserta dari Sulawesi Utara dan Sulawesi Tengah tersebut, berlangsung sejak tanggal 16 Maret hingga 18 Maret 2021. (udi)