Kotamobagu Bersih Dari Kasus Covid-19

 

Kotamobagu bersih dari kasusBERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Kotamobagu bersih dari kasus Covid-19 terhitung pada Selasa 16 November 2021 hari ini, sebagaimana yang diumumkan oleh Dinas Kesehatan Kota Kotamobagu, lewat akun facebook mereka.

Kotamobagu bersih dari kasus Covid-19 itu, menyusul jumlah penderita yang ada di Kotamobagu untuk saat ini, sementara terhitung tidak ada sama sekali, setelah sebelumnya mengalami proses penurunan yang cukup drastic, dan beberapa waktu terakhir menyisakan 2 orang penderita, dan akhirnya berhasil sembuh.

Masyarakat Kota Kotamobagu yang kami cintai. Saat ini kami sampaikan Update Data Covid-19 Di Kota Kotamobagu Selasa, 16 November 202, untuk Kasus Konfirmasi positif 1507 (+) 0 : 1507 orang, Kasus sembuh/bebas isolasi 1464 (+) 1 : 1465 orang, Kasus meninggal 42 (+) 0 : 42 orang dan Kasus Aktif : 0 Orang,” demikian tertulis dalam perkembangan terbaru kasus Covid-19 di daerah tersebut.

Dengan tidak adanya kasus covid-19 di Kota Kotamobagu, maka daerah tersebut diketahui saat ini memasuki zona hijau untuk perkembangan Covid-19.

Walau demikian, pemerintah Kota Kotamobagu lewat instansi teknis terkait mereka, tetap menghimbau warga untuk mentaati protokol Kesehatan yang berlaku. “Lindungi diri dan keluarga kita. Tetap Patuhi Protokol Kesehatan yang ketat. Ayo budayakan 6 M,” tambahnya.

Adapun penerapan protokol kesehatan yang ketat, dengan membudayakan 6 M yang dimaksud, adalah Memakai masker dengan benar, Mencuci tangan pakai sabun di air yang mengalir,-Menjaga jarak 1,5 – 2 meter dengan orang lain, Mengurangi kegiatan di luar rumah, Menghindari kerumunan, dan Menjaga imunitas tubuh. “Mari bersama kita putuskan mata rantai penularan Covid-19,” kuncinya.

Seperti diketahui, pihak Dinkes Kotamobagu hingga saat ini terus melakukan upaya untuk menjaga tidak adanya kasus covid-19 di daerah tersebut, dengan menggalakkan sejumlah program, mulai dari sosialisasi ke desa dan kellurahan yang ada di wilayah Kota Kotamobagu, sampai dengan program gebyar vaksinasi yang terus digulir. (mg1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.