Calon Paskibraka Kotamobagu Mulai Jalani Pendidikan dan Pelatihan

 

Diklat Calon Paskibraka Kotamobagu

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU -Calon Pasukan Pengibar Bendera atau Paskibraka yang akan bertugas di Kota Kotamobagu, pada peringatan HUT Kemerdekaan RI tahun 2022 ini, sudah mulai menjalani Pendidikan dan pelatihan atau diklat, yang digelar oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Kotamobagu, Rabu 6 Juli 2022.

Proses Pendidikan dan pelatihan atau Diklat bagi para calon Paskibaraka ini, mulai digulir oleh Dispora Kotamobagu, dan akan berakhir hingga bulan Agustus 2022 mendatang. “Pendidikan dan Pelatian atau Diklat ini akan diberikan kepada mereka, hingga awal Agustus mendatang,” ungkap Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga atau Dispora Kotamobagu, Marham Anas Tungkagi.

Dikatakan Anas, dalam seleksi Paskibraka yang dilakukan mereka ke sekolah – sekolah, telah didapati sekira 38 siswa yang akan masuk sebagai Calon Paskibraka. “Seleksi paskibraka dilakukan tiga kali tahapan dan terpilih ke 38 siswa terbaik se-Kotamobagu menjadi Anggota Paskibraka Kotamobagu. Dimana 36 siswa akan bertugas di Kotamobagu, dan 2 lainnya dikirim untuk bertugas di Pemprov Sulut,” tambahnya.

Adapun harapanya untuk paskibraka Kotamobagu akan memberikan terbaik pada saat bertugas nanti. “Anak-anak Capas Tahun ini semoga akan lebih baik lagi dari tahun lalu saat akan bertugas pada 17 agustus nanti”, tutupnya.

Reporter : Miranty Manangin

Editor : Junaidi Amra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.