BERITATOTABUAN.COM, TANJUNGBALAI -Wali Kota Tanjungbalai H Waris Tholib membuka secara resmi ‘Sosialisasi Pencegahan Stunting Bagi Remaja Usia Pra Nikah di Kota Tanjungbalai.
Acara berlangsung di Aula MUI setempat, Jalan Gaharu II, Tanjungbalai, Senin (21/11) pagi.
Kegiatan diselenggarakan oleh Dewan Pimpinan (DP) Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Tanjungbalai melalui Komisi Perempuan, Remaja dan Keluarga.
Sosialisasi dihadiri oleh Ketua MUI Tanjungbalai H Hajarul Aswadi beserta Sekretaris Abdullah Rahim dan Ketua Komisi Perempuan Hj Zainibah.
Dalam Sambutan Walikota Waris menyampaikan apresiasi kepada MUI Tanjungbalai, karena telah berupaya untuk mencegah stunting di kota kerang melalui kegiatan sosialisasi yang dilaksanakan.
“Dalam penanganan dan pencegahan stunting memang memerlukan peran dari banyak pihak, bukan hanya dari orang tua akan tetapi juga calon orang tua yaitu remaja. Remaja merupakan bibit awal dari terbentuknya suatu keluarga. Artinya terima kasih buat MUI Tanjungbalai karena Stunting itu dapat dicegah sejak awal yaitu sebelum menikah,” ujar Walikota Waris.
Reporter : Rio Rizki