BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU –Dinas Pertanian dan Peternakan (Dispertanak) Kota Kotamobagu, dalam waktu dekat akan segera menurunkan tim pemeriksa kesehatan untuk hewan kurban, yang nanti akan disembelih pada perayaan Idul Adha tanggal 29 Juni 2023 nanti.
Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Dispertanak Kotamobagu, Fenty Dilasandi Mifta seraya menyebut, kalau pemeriksaan tersebut, untuk memastikan kesehatan hewan yang akan didistribusi dan dikonsumsi oleh masyarakat, pada Idul Adhan nanti.
“Pemeriksaan akan dilakukan 3 hari sebelum dan sesudah idul adha. Kegiatan ini memang rutin dilakukan setiap tahunnya guna memastikan hewan kurban itu sehat untuk disembelih,” ujar Fenty.
Dikatakannya, pemeriksaan hewan ini penting dilakukan, sebab hewan yang akan disembelih nanti akan dikonsumsi masyarakat. “Nantinya daging hewan kurban itu akan dibagi-bagikan ke masyarakat untuk dikonsumsi sehingga pemeriksaan kesehatan hewan ini wajib dilakukan,” jelasnya.
Sementara itu, drh. La Ode Maksar Muhuruna selaku dokter hewan di Distankan Kotamobagu menambahkan, ada 2 jenis pemeriksaan yang akan dilakukan nanti, yakni antemortem dan postmortem. “Antemortem sendiri merupakan pemeriksaan kesehatan hewan sebelum disembelih, untuk mendeteksi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), penyakit mata dan Lumpy Skin Disease (LSD) atau penyakit kulit pada hewan,” imbuhnya. (*/junaidi amra)