James Sumendap Pastikan Fasilitasi Seluruh Keperluan Mahasiswa KKT Unsrat di Kabupaten Mitra

James Sumendap Pastikan Fasilitasi Seluruh Keperluan Mahasiswa KKT Unsrat di Kabupaten Mitra

BERITATOTABUAN.COM, SULUT –Bupati Minahasa Tenggara, James Sumendap SH memastikan akan memfasilitasi seluruh keperluan mahasiswa Universitas Sam Ratulangi (Unsrat) yang melakukan penyerahan mahasiswa Kuliah Kerja Terpadu (KKT) di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra).
Hal itu disampaikan James Sumendap pada saat menghadiri pelepasan mahasiswa KKT Unsrat Angkatan 136, di Gedung Auditorium pada Senin 11 September 2023 kemarin.

“Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara akan memfasilitasi semua termasuk makan dan lain sebagainya gratis itu. Intinya ade-ade mahasiswa belajar disana, belajar budaya, belajar program-program yang ada disana, belajar tentang kehidupan masyarakat, dan tidak ada pembebanan biaya disana,” jelas Sumendap, dalam sambutannya di hadapan  2.277 mahasiswa Unsrat yang akan melakukan KKT di daerah yang dipimpin olehnya.

James Sumendap Pastikan Fasilitasi Seluruh Keperluan Mahasiswa KKT Unsrat di Kabupaten Mitra

James pun mengatakan kalau upaya untuk memfasilitasi ribuan mahasiswa KKT di Unsrat yang akan disebar di 135 desa dan 12 kecamatan yang ada di Kabupaten Minahasa Tenggara itu dilakukan agar para mahasiswa dapat fokus mempelajari kehidupan masyarakat Mitra. “Pertama, jaga diri. Kedua, jaga sikap. Ketiga, tentu pengendalian diri itu penting. Tentunya mahasiswa yang punya kemampuan intelektual itu harus menyesuaikan kondisi-kondisi masyarakat disana,” pesannya.

Ia pun memberikan harapan untuk para mahasiswa KKT, kiranya wilayah Mitra bisa menjadi perbandingan dari tempat tinggal para mahasiswa. “Harapan saya adalah ketika ade-ade mahasiswa ini selesai KKT, itu menjadi bagian daripada perbandingan anda tinggal di kampung anda berbeda dengan Kabupaten Minahasa Tenggara,” tutupnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.