Awaludin Umbola Apresiasi Kinerja Badan Adhoc di KPU Minahasa Tenggara

Politik781 Dilihat

 

Awaludin Umbola Apresiasi Kinerja Badan Adhoc di KPU Minahasa Tenggara

BERITATOTABUAN COM, MITRA -Penyelenggaraan Pemilihan Umum atau Pemilu di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) dinilai sukses. Kinerja penyelenggara khususnya badan adhoc, menuai apresiasi berbagai pihak.
Salah satunya datang dari Ketua Divisi Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya Manusia KPU Provinsi Sulawesi Utara, Awaludin Umbola.

“Tingginya partisipasi pemilih pada Pemilu 2024 di Kabupaten Minahasa Tenggara, menunjukkan adanya kinerja yang baik dari penyelenggara khususnya badan adhoc. Ini patut diapresiasi,” ujar Umbola saat menyampaikan arahannya pada kegiatan evaluasi kinerja badan Adhoc se Mitra yang berlangsung di Hotel Mercure, Tateli, 2 April 2024.

Pada kesempatan itu, Umbola juga mengingatkan badan adhoc menyelesaikan kewajiban yang harus dilaksanakan, salah satu pertanggungjawaban penggunaan anggaran.
“Ini penting untuk menjadi perhatian. Laporan pertanggungjawaban agar dapat diselesaikan sebelum tugas kalian berakhir,” tandas Umbola.

Diketahui, Partisipasi Pemilih pada Pemilu 2024 di Mitra, terbilang tinggi yakni di atas 89 persen untuk semua jenis Pemilihan. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.