Sia’ dan Bungko Bakal Jadi Lokasi Pembangunan PLTS

Walikota Kotamobagu, Ir Hj Tatong Bara
Walikota Kotamobagu, Ir Hj Tatong Bara

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Desa Sia’ yang terletak di Kecamatan Kotamobagu Utara, serta Desa Bungko di Kecamatan Kotamobagu Selatan, direncanakan akan menjadi lokasi pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS). Ini tercermin dari pernyataan Walikota Kotamobagu Ir Tatong Bara, saat mendampingi anggota DPR RI, Tjatur Sapto Edy, dalam melihat lokasi pembangunan PLTS itu, Senin (28/09/2015) kemarin.

“Untuk saat ini lokasinya direncanakan di Desa Sia’ dan Bungko. Tapi kita masih melihat mana yang cocok. Sebab, lokasinya tidak bisa terputus akan sinar matahari,” ujar Tatong.

Dikatakan Tatong, untuk penentuan lokasi pastinya akan menunggu hasil kajian dari tim teknis. Tatong pun mengungkapkan rasa gembiranya akan rencana pembangunan PLTS itu.

‘Ini akan sangat membantu Kotamobagu, dalam menanggulangi persoalan pasokan listrik,” tambahnya.

Selain itu, dengan adanya PLTS tersebut, Tatong mengatakan Kotamobagu bisa lebih dikenal secara internasional.

“Ini juga akan mendorong posisi Kotamobagu untuk mendunia dengan pemanfaatan energi baru. Lagipula ini merupakan salah satu kebutuhan dasar warga,” tutupnya. (jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.