Desa Motsel Gelar MusrembangDes

 

Desa Motsel Gelar MusrembangDes

BERITATOTABUAN.COM, BOLTIM -Bertempat di Balai Pertemuan Umum (BPU) Motongkad Selatan, Kecamatan Motongkad, Jumat (13/01/2023) Desa Motongkad Selatan menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Desa untuk rencana pembangunan Tahun 2024

Kegiatan Musrenbang ini di hadiri oleh seluruh unsur pemerintahan Desa mulai dari Sangadi beserta perangkat, BPD Desa Motongkad Selatan, perwakilan dari kecamatan Motongkad, Kepala Dusun.

” Puji tuhan, telah selesai di laksanakan Musrenbang Desa Motongkad Selatan untuk rencana pembangunan tahun 2024″, ujar Sangadi Motongkad Selatan, Lidiya Jowangkai.

Lebih Lanjut, Lidiya mengatakan, Desa Motongkad Selatan sangat mendukung visi dan misi dari Bupati Sam Sachrul Mamonto menjadikan Kabuten Boltim sebagai tujuan para wisatawan “Desa Motongkad Selatan sendiri mempunyai wisata pantai Biskam,” terangnya.

Ia juga mengatakan, untuk usulan masyarakat ada beberapa yang kami akan prioritaskan antara lain air bersih, lahan pengkuburan dan penembunan lapangan.

” Terima kasih kepada seluruh pihak yang hadir dan mensukseskan kegiatan Musrenbang Desa Motongkad selatan untuk perencanaan Tahun 2023. Semoga apa yang kita usulkan mendatangkan manfaat dan kesejahteraan bagi masyarakat di Desa Motongkad Selatan,” tutupnya. (Rifki Palengkahu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.