Pemdes MU Bersama Karang Taruna Mogutat Berikan Bantuan ke Korban Banjir Kabupaten Mitra

 

Karang Taruna Mogutat
Pemdes Motongkad Utara bersama karang taruna mogutat saat memberikan bantuan kepada korban banjir di kecamatan belang/ Foto : Rifki Palengkahu

BERITATOTABUAN.COM, BOLTIM -Gerakan positif diperagakan oleh Pemerintah Desa (Pemdes) Motongkad Utara (MU) bersama Pemuda Karang Taruna Mogutat Sebagai bentuk kepedulian, sejumlah bantuan diberikan kepada korban banjir di, Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) tepatnya di kecamatan belang pada Selasa 12 April 2022.

Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh sekertaris desa Retno Mamonto dan ketua karang taruna mogutat Dade Mamonto. “Ini sebagai bentuk kepedulian kami kepada para korban bencana banjir. Mudah-mudahan bantuan ini bisa bermanfaat,” ujar Retno

Diketahui, bantuan yang diberikan kepada korban bencana banjir di Kabupaten Mitra berupa beras, mie instan air mineral dan pakayan.

Reporter : Rifki Palengkahu

Editor : Kamal Babay

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.