Hanya 15 Menit, Damkar Kotamobagu Berhasil Padamkan Kebakaran di Kotobongon

 

Damkar Kotamobagu
Kebakaran di Kotobangon pagi tadi

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Kesigapan petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Kotamobagu dalam memadamkan kebakaran yang bisa kapan saja terjadi di wilayah Kota Kotamobagu, rupanya cukup baik.

Pasalnya, seperti kejadian kebakaran yang terjadi di Kelurahan Kotobangon Kecamatan Kotamobagu Timur, Jumay (07/08/2020) pagi tadi. Dimana, dengan kekuatan 4 armada mobil pemadam kebakaran (damkar), para petugas berhasil memadamkan kobakaran api, yang nyaris menghabiskan bangunan rumah milik Tohrin Molantong. “Kebakaran terjadi pada pukul 10.00 WITA di RT 13, Lingkungan 4, Kompleks Gedung Bobakidan,” tulis Kepala Bidang Damkar Erwin Sugeha dalam informasi yang didapat media ini.

Sumber api sendiri diduga kuat, berasal dari arus pendek pada rumah tersebut. “Kobaran api bisa kita kuasai dan padamkan sekira 15 menit. Dimana, kerugian akibat kebarakan sendiri berkisar Rp100 juta,” tambahnya. (mg1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.