Ini Ungkapan Hati Warga Kotamobagu Penerima Bantuan Anak Asuh

 

Ungkapan Hati WargaBERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Program bantuan anak asuh yang digulirkan oleh Wali Kota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara, menuai ungkapan hati sejumlah warga, yang merasa sangat terbantu dengan bantuan tersebut.

Menurut para warga Kotamobagu, yang terdiri dari orang tua murid, maupun mahasiswa ini, bantuan anak asuh dari Pemerintah Kota Kotamobagu sangat membantu mereka, dalam meringankan biaya Pendidikan.

“Terima kasih banyak kepada Ibu Wali Kota dan bapak Wakil Wali Kota, dengan adanya bantuan anak asuh ini alhamdulillah bisamembantu biaya pendidikan anak saya yang dari tahun 2017, Alhamdulillah sampai sekarang masih mendapatkan bantuan,” ungkap Sulastri B Manoppo selaku  orang tua dari siswa  Sartika B Olii, pada Selasa 28 Desember 2021.

Hal yang sama diungkapkan juga oleh Fitriawati Ningsih Damongi, selaku orang tua dari Nafiasah Zahra Mas Hanafi, yang merupakan siswa MTs Negeri 2 Kotamobagu. Dimana, menurutnyal, program dari Wali Kota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara dan Wakil Wali Kota Kotamobagu Nayodo Koerniawan SH tersebut, sangat membantu dirinya dalam meringankan biaya keperluan sekolah anak mereka.

“Alhamduluilllah sangat beryukur karena sangat terbantu, dengan program ini bisa membantu anak saya dalam meringankan keperluan sekolah, seperti membeli seragam, bayar uang sekolah, dan keperluan sekolah lainnya alhamdulillah bisa terpenuhi. Terima kasih kepada ibu Wali Kota Kotamobagu atas bantuannya, karena bantuan ini memang sangat kami butuhkan, Terima Kasih banyak,” imbuh Fitriati Ningsih Damongi.

Ungkapan hati yang bersyukur atas bantuan program anak asuh yang diterima, juga diutarakan oleh salah seorang orang tua siswa, yang anaknya tengah menempuh pendididikan di salah satu SMA di Kotamobagu.

“Atas nama wali murid atau masyarakat Kotamobagu, menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar besarnya kepada Wali Kota Kotamobagu Ibu Ir Hj Tatong Bara dan Wakil Wali Kota Bapak Nayodo Koerniawan SH, yang telah memberikan bantuan kepada anak anak kami. Insya Allah bantuan yang diberikan bisa kami gunakan dengan sebaik – baiknya untuk membantu anak – anak kami untuk melanjutkan sekolah. Insya Allah bantuan yang diberikan bisa bermanfaat untuk kami. Sekali lagi terima kasih kepada Pemerintah Kota Kotamobagu yang telah banyak memberikan bantuan kepada anak anak kami,”  ujar Teti Buyaka selaku orang tua dari Hayu Putri Utami Paputungan siswa SMA Negeri 2 Kotamobagu.

Sementara itu, Yanti Nurjannah selaku salah satu mahasiswa yang ada di Kotamobagu, juga merasa sangat terbantu dengan adanya program anak asuh tersebut. “Jujur, dengan program anak asuh ini, saya sangat merasa terbantu, sebab bisa meringankan biaya SPP saya di kampus, juga beberapa kebutuhan kuliah lainnya. Terima kasih banyak kepada Ibu Wali Kota dan Bapak Wakil Wali Kota telah menggulirkan program ini,” ucap Yanti Nurjannah.

Senada dengan itu, Tofan Mokoginta selaku mahasiswa IAIN Manado yang berdomisili di Kotamobagu juga mengungkapkan, kalau dirinya sangat terbantu dengan adanya bantuan anak asuh tersebut. “dengan bantuan anak asuh ini snagat membantu kami dalam meringankan biaya SPP kami di kampus, dan juga biaya keperluan kampus lainnya. Untuk itu, kami mengucapkan terima kasih banyak kepada Ibu Wali Kota dan bapak Wakil Wali Kota telah memberikan program ini,” tuturnya.

Diketahui sebelumnya, Senin 27 Desember 2021 kemarin, Wali Kota Kotamobagu, Ir. Hj. Tatong Bara, menyerahkan bantuan Program Anak Asuh kepada 3.430 pelajar dan mahasiswa di Kota Kotamobagu, di Aula Rumah Dinas Wali Kota, Jalan Ahmad Yani, Kotamobagu.
“Mudah-mudahan bantuan ini dapat bermanfaat serta dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat Kota Kotamobagu,” ujar Wali Kota.
Adapun bantuan anak asuh yang disalurkan tahun 2021 ini terdiri dari SD sebanyak 1.315 pelajar, masing masing menerima Rp. 1.000.000, SMP sebanyak 985 pelajar, masing-masing menerima Rp. 1.500.000, untuk SMA sebanyak 800 pelajar yang masing-masing menerima Rp. 1.700.000, sedangkan setingkat perguruan tinggi sebanyak 330 mahasiswa yang masing-masing menerima Rp.3.450.000, dengan total anggaran sebesar Rp. 5.291.000.000. (mg1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.