BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Walikota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara bersama Wakil Walikota Nayodo Koerniawan (TBNK), juga Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Kotamobagu Ir Sande Dodo MT, Rabu (04/03/2020) siang tadi melakukan kunjungan ke Kantor KPP Pratama Kotamobagu, di jalan paloko Kinalang Kecamatan Kotamobagu Timur.
Dalam kunjungan tersebut, Tatong memberikan apresiasi kepada warga yang datang langsung ke KPP Pratama, guna melaporkan pajak tahunan mereka, meski telah ada aplikasi pelaporan secara online lewat smartphone. “Ini menunjukkan adanya kesadaran masyarakat yang tinggi, terhadap pelaporan pajak tahunan mereka, baik secara perseorangan maupun badan usaha. Tentunya, kami pemerintah memberikan apresiasi atas hal ini. Untuk KPP Pratama juga kami apresiasi terkait dengan aplikasi pelaporan pajak secara online, yang tentu akan memudahkan dalam proses pelaporan pendapatan,” ungkap Tatong.
Masih pada kesempatan itu, Tatong yang didampingi oleh Wakil Walikota Nayodo Koerniawan juga Sekda Kotamobagu Ir Sande Dodo MT, menambahkan kalau pelaporan serta pembayaran pajak, akan ikut membantu kelanjutan pembangunan di daerah. “Tumpuan pembangunan yang ada di daerah itu, berasal sebagian besar dari pembayaran pajak. Nah, ini yang perlu diketahui oleh seluruh lapisan masyarakat, bahwa pajak yang dibayarkan akan memiliki dampak positif terhadap keberlanjutan pembangunan di daerah,” tambahnya.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala KPP Pratama Kotamobagu Denni Trisatryanto menyambut baik kedatangan Walikota dan Wakil Walikota serta Sekda Kotamobagu ke kantor tersebut. “Ini merupakan bagian dari perhatian pemerintah daerah. Kedepan ada sebuah kegiatan spektakuler yang akan digelar serentak se Indonesia, termasuk di Kotamobagu, untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam membayar pajak,” imbuh Denni. (jun)