BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU -Taman Kota Kotamobagu yang terletak di ruas jalan Ahmad Yani, mulai dibersihkan dan ditata kembali oleh pemerintah daerah setempat.
Hal ini terlihat dari proses pembersihan dan penataan kembali di lolasi tersebut oleh para Aparatur Sipil Negara atau ASN Kotamobagu dibawah komando Asisten II Sitti Rafiqa Bora SE, Selasa 10 Januari 2023. “Pembersihan dan penataan kembali Taman Kota dilakukan agar taman semakin indah, semakin bersih dan bisa difungsikan sesuai peruntukkannya,” ujar Rafiqa kepada awak media.
Dirinya beeharap, fungsi taman kota sebagai tempat rekreasi, santai dan bercengkarama warga bisa kembali setelah pembersihan dan penataan dilakukan, mengingat lokasi taman kota yang sangat strategis di tengah pusat Kota Kotamobagu.
“Kami berharap agar Taman Kota ini bisa dimanfaatkan oleh seluruh masyarakat Kota Kotamobagu sebagaimana peruntukkannya. Jadikan taman ini sebagai tempat untuk rekreasi, tempat berolahraga, tempat santai bersama keluarga atau bisa juga dijadikan sebagai pojok literasi karena tempatnya yang nyaman untuk membaca dan hal-hal positif lainnya,” tambahnya. (junaidi amra)