Tokmas Gogagoman Berikan Dukungan Untuk Pemkot Kotambagu, Soal Relokasi Pedagang Pasar Serasi

Bagikan Artikel Ini:

 

Pemkot Kotamobagu saat bantu pedagang untuk relokasi dari Pasar Serasi ke Pasar Genggulang

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Tokoh masyarakat Gogagoman, yakni Saiful Umbola berikan dukungan untuk Polres dan Pemkot Kotamobagu, yang saat ini terus berupaya melakukan relokasi pedagang pasar serasi, ke pasar yang ada di Kelurahan Genggulang.

Kepada awak media, lewat sambungan telepon, Saiful mengatakan kalau yang dilakukan oleh Pemkot Kotamobagu, dengan memindahkan para pedagang yang ada di Pasar Serasi adalah langkah tepat.

“Pasar Serasi itu sudah 2 kali terbakar, sehingga memang bangunannya sudah tidak layak lagi, makanya perlu dilakukan perbaikan disana. Makanya, pedagang yang ada disitu, ikutilah pemerintah. Pada dasarnya saya mendukung apa yang diambil oleh Pemkot Kotamobagu,” ungkap Papa Ewin, spaaan akrab Saiful Umbola.
Saiful pun mengajak pedagang untuk mendukung apa yang dilakukan Pemkot Kotamobagu. “Pemerintah tidak jahat, mereka hanya menginginkan yang terbaik untuk masyarakat, terutama pedagang yang ada di sekitar situ,” tambahnya.

Saiful mengatakan, Pasar Serasi untuk saat ini tidak layak untuk ditempati. “kalau tidak dibuat begitu, pasar itu begitu terus, sudah 2 kali terbakar. Jadi kalau boleh, mari kita dukung apa yang dilakukan pemerintah,” tambahnya.

Dirinya bahkan mengatakan, kalau dia sudah pernah mengunjungi dan melihat pedagang yang telah pindah ke Pasar Genggulang, dimana kondisi pedagang disana sudah cukup kondussif. “Saya juga ke pasar genggulang, pedagang disana juga sudah bagus. Tapi memang biasa itu, karena mungkin sudah cukup lama tidak pindah di satu tempat, mungkin ada pengaruhnya, tetapi tidak besar, paling 1-2 bulan akan pulih lagi,” tuturnya.

Saiful pun berharap agar pedagang yang masih bertahan di Pasar Serasi untuk akomodatif, dan mengikuti langkah pemerintah. “Selaku mantan Lurah, saya setuju apa yang dilakukan Pemkot, kita harapkan pedagang menyadari itu, kalau begitu terus mau dipertahankan, maka wajah Kotamobagu, apalagi wajah Gogagoman hanya seperti itu juga seterusnya,” tegasnya.

reporter : junaidi amra

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.