Dikendarai Bupati Boltim, 4 Kepala Daerah se BMR Kompak Semobil Menuju Bolsel

Kepala Daerah se BMR Kompak
Bupati Boltim saat mengendarai DB 1 K yang didalamnya berada juga Bupati Bolmut, Bupati Bolmong dan Wali Kota Kotamobagu / Foto : Junaidi Amra

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Fenomena atau pemandangan yang jarang terlihat nampak dalam agenda silaturahmi 4 kepala daerah di Bolaang Mongondow Raya, yakni Wali Kota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara, Bupati Bolaang Mongondow Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow, Bupati Bolaang Mongondow Timur Sam Sachrul Mamonto SSos,  dan Bupati Bolaang Mongondow Utara, Drs Depri Pontoh.

Pasalnya, jika para kepala daerah ini biasanya menaiki mobil dinas mereka masing-masing untuk melakukan kunjungan kerja, namun, Rabu (03/03/2021) pagi tadi, keempat kepala daerah tersebut, secara kompak menaiki mobil jenis Toyota Alphard dengan nomor polisi DB 1 K, yang merupakan mobil dinas Wali Kota Kotamobagu.

Kepala Daerah se BMR Kompak
Selfie 4 kepala daerah di Bolaang Mongondow Raya sesaat sebelum menuju Kabupaten Bolsel / Foto : Junaidi Amra

Lebih menarik lagi, Bupati Bolaang Mongondow Timur Sam Sachrul Mamonto seakan menjadi ‘Sopir Sementara’, bagi 3 kepala daerah lainnya. Amatan beritatotabuan.com, disamping Bupati Bolaang Mongondow Timur Sam Sachrul Mamonto yang bertindak sebagai pengendara, ada Bupati Bolaang Mongondow Utara Drs Depri Pontoh, sementara Wali Kota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara dan Bupati Bolaang Mongondow Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow, berada di baris kedua.

Keempat kepala daerah itu, diketahui menuju Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan untuk bersilaturahmi dengan Bupati Bolmong Selatan Hi Iskandar Kamaru SPt dan Wakil Bupati Deddy Abdul Hamid. “Kita harus kompak, saling bahu membahu untuk rakyat Bolaang Mongondow Raya,” ucap Bupati Bolmong Dra Hj Yasti Soepredjo Mokoagow, sebelum mereka berempat menaiki kendaraan.

Laporan : Junaidi Amra

Editor : Ferdinand Putong

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.