Relawan BOGANI Resmi Masuk TKN Prabowo-Gibran, ADM : Target Kita Menang Sekali Putaran

Relawan BOGANI Resmi Masuk TKN Prabowo-Gibran, ADM : Target Kita Menang Sekali Putaran

BERITATOTABUAN.COM, NASIONAL -Relawan praBOwo GibrAN Indonesia (BOGANI) dibawah komando panglima relawan Aditya Anugrah Moha (ADM) resmi masuk sebagai Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo – Gibran untuk memenangkan pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 2 tersebut dalam Pemilihan Presiden mendatang.

Relawan BOGANI Resmi Masuk TKN Prabowo-Gibran, ADM : Target Kita Menang Sekali Putaran

Hal ini diungkapkan ADM sapaan akrab Aditya Anugrah Moha kepada awak media, Senin 8 Januari 2024. “Setelah melewati proses, kami relawan BOGANI dimasukkan dalam TKN pasangan Capres dan Cawapres Prabowo-Gibran, yang mana hal itu dilangsungkan di sekretariat bersama TKN Prabowo-Gibran hari ini, di kompleks Slipi Jakarta,” ungkap ADM.

Relawan BOGANI Resmi Masuk TKN Prabowo-Gibran, ADM : Target Kita Menang Sekali Putaran

Dengan masuknya Relawan BOGANI sebagai bagian dari TKN Prabowo-Gibran, ADM mengatakan kalau kerja-kerja mereka akan dilakukan secara lebih luas, yakni hingga ke tingkat nasional, bahkan menjangkau ke pemilih di luar negeri. “Tentunya ini adalah amanah yang besar, yang mana kita akan bekerja secara nasional, dengan memaksimalkan basis-basis kerukunan masyarakat Bolaang Mongondow Raya maupun diasporanya yang ada di seluruh daerah di Indonesia bahkan luar negeri,” tambah mantan anggota DPR RI 2 periode ini.

Relawan BOGANI Resmi Masuk TKN Prabowo-Gibran, ADM : Target Kita Menang Sekali Putaran

Aditya Moha juga mengatakan kalau, Relawan BOGANI akan terus bersinergi dengan seluruh relawan yang telah terbentuk dibawah TKN, untuk memenangkan pasangan Prabowo-Gibran di tanggal 14 Februari 2024 nanti. “Target kita menang sekali putaran untuk pasangan nomor 2 Prabowo-Gibran, dan kami optimis ini bisa dicapai, dengan meluhat trend survey saat ini, yang menempatkan persentase elektabilitas pasangan Prabowo-Gibran di angka 49 persen,” tandasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.