BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Wali Kota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara menyerahkan medali ke puluhan atlet pencak silat Kotamobagu, yang meraih prestasi pada kejuaraan Internasional yang digelar belum lama ini.
Penyerahan medali ke puluhan atlet pencak silat Kotamobagu tersebut, dilakukan Wali Kota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara di hadapan ribuan Aparatur Sipil Negara atau ASN Kotamobagu, usai pelaksanana apel kerja perdana tahun 2022, di lapangan Boki Hotinimbang Kotamobagu, Senin 3 Desember 2022 pagi tadi.
Menurut Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga atau Dispora Kotamobagu Marham Anas Tungkagi, puluhan atlet pencak silat Kotamobagu tersebut, berhasil membawa pulang sekitra 28 medali dalam kejuaraan internasional tersebut. “Ada 28 medali yang berhasil diraih oleh Kota Kotamobagu, yakni 9 medali emas, 9 medali perak dan 10 medali perunggu,” ungkap Anas kepada awak media saat dikonfirmasi.
Anas mengatakan kalau kejuaraan internasional tersebut digelar oleh pengurus Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia atau IPSI berkas sama dengan Satria Muda Indonesia di Jakarta belum lama ini. “Kejuaraan tersebut diikuti oleh 6 negara, termasuk Indonesia, yang melibatkan sekira ratusan Kabupaten dan Kota se Indonesia dengan mengirimkan atlet – atlet pencak silat mereka, termasuk juga Kota Kotamobagu,” tambahnya.
Menariknya, Marham Anas Tungkagi mengatakan kalau para atlet yang beprestasi tersebut, ternyata merupakan bibit – bibit muda, yang masih menjalani Pendidikan di tingkat Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama maupun Sekolah Menengah Atas. “Hanya 3 orang atlet dari tingkat SMA, yang semuanya berasal dari SMA Negeri 2 Kotamobagu, paling banyak itu adalah atlet yang saat ini sementara berada di bangku Pendidikan SD dan SMP sederajat,” tuturnya.
Menurut Anas, Wali Kota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara mengungkapan rasa kebanggaan dirinya atas prestasi yang berhasil diraih oleh atlet – atlet pencak silat dari Kotamobagu tersebut. “Ibu Wali Kota sangat bangga, dan berharap agar prestasi ini terus dipertahankan, bahkan lebih ditingkatkan kedepan,” paparnya.
Usai penyerahan medali, Wali Kota Kotamobagu Ir Hj Tatong Bara bersama Wakil Wali Kota Kotamobagu Nayodo Koerniawan, Sekda Kotamobagu Ir Hi Sande Dodo MT, dan Kepala Dispora Kotamobagu melakukan foto bersama para atlet tersebut. (mg1)