BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU -Pelaksanaan gelar pasukan operasi Mantap Brata Samrat yang digelar oleh Polres Kotamobagu pada Selasa 17 Juli 2023 pagi tadi, dihadiri oleh penjabat (PJ) Walikota Kotamobagu, DR Drs Hi Asripan Nani.
Kegiatan yang digelar di halaman Mapolres Kotamobagu itu, juga dihadiri Kapolres Kotamobagu, AKBP Dasveri Abdi SIK beserta seluruh jajaran, Ketua Pengadilan Kotamobagu, Junita Beatrix Ma’i, perwakilan-perwakilan dari unsur Forkopimda, para asisten, para kepala OPD, camat, komisioner KPU kotamobagu, Bawaslu Kotamobagu, PPK serta Panwascam Se-kota kotamobagu.
“Karena pelaksanaan pemilu tidak lama lagi dilaksanakan maka tentu kondusifitas wilayah harus terjaga dengan baik, saya tentu menyampaikan apresiasi pada jajaran Polres, terutama kepada Kapolres yang telah melakukan gelar pasukan ini dalam rangka mengawal serta pengamanan Pileg tahun 2024,” ucap Pj Walikota, Asripan Nani saat diwawancarai, usai kegiatan itu.
Pj Wali Kota Asripan Nani juga berharap agar keamanan di kota Kotamobagu serta kondusifitas tetap terjaga dengan baik.
“Kami berharap seluruh jajaran pemerintah dan seluruh Forkopimda dan bahkan seluruh masyarakat, pimpinan organisasi kemasyarakatan bahu membahu dan bersama-sama dengan pihak polres Kotamobagu untuk menciptakan suasana yang kondusif di kota kotamobagu,” harapnya. (junaidi amra)