Pemkab Boltim Raih Predikat B Dalam Penghargaan SAKIP

Bagikan Artikel Ini:

 

Boltim Raih Predikat B

Daftar SAKIP dan RB Award tahun 2021 untuk provinsi dan kabupaten/kota se-Sulu

BERITATOTABUAN.COM, BOLTIM –Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Timur (Boltim) memperoleh penghargaan predikat B dalam penghargaan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) dan predikat C dalam penghargaan Reformasi Birokrasi (RB) Tahun 2021, yang dilaksanakan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB).

Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Sekretaris Kementerian PAN RB, Rini Widyantini, didampingi Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur, dan Pengawasan, Kementerian PAN RB, Erwan Agus Purwanto, di Jakarta, Selasa 5 April 2022.

Sekretaris daerah (Sekda) Boltim Sonny Warokka mengatakan, raihan predikat B untuk SAKIP sudah ketiga kalinya. “Kita ikuti penerimaan penghargaan ini tadi via zoom, Alhamdulillah predikat SAKIP kita B seperti pada tahun-tahun sebelumnya, dan penghargaan RB ini untuk pertama kalinya dan kita langsung mendapatkan predikat C. Mudah-mudahan untuk SAKIP tahun ini bisa kita tingkatkan,” ujar Sonny.

Dirinya juga menerangkan, evaluasi SAKIP digunakan untuk mengetahui apakah pemerintah daerah (pemda) mampu melakukan efisiensi dan efektivitas dalam penggunaan anggaran. “SAKIP untuk mengukur efisiensi dan efektivitas penggunaan anggaran, sedangkan evaluasi Reformasi Birokrasi (RB), diselenggarakan untuk mengetahui perbaikan-perbaikan di seluruh aspek birokrasi sehingga tujuan dari reformasi birokrasi, yaitu birokrasi yang ideal, bebas dari Korupsi Kolusi dan Nepotisme (KKN), kapabel, dan mampu serta mewujudkan pelayanan prima kepada masyarakat,” tutupnya.

Reporter : Rifki Palengkahu

Editor : Rusmin Mamonto

author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.