Disdik Kotamobagu Pantau Pelaksanaan Prokes di Hari Pertama Tatap Muka Terbatas

 

Tatap Muka Terbatas
Disdik Kotamobagu memantau pelaksanaan prokes di sekolah saat tatap muka terbatas

BERITATOTABUAN.COM, KOTAMOBAGU – Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Kotamobagu, Senin (09/02/2021) hari ini, turun ke sebagian besar sekolah yang ada di daerahnya, guna melakukan pemantauan terkait dengan pelaksanaan Kegiatan Belajar Megajar (KBM), dengan teknis tatap muka terbatas.

Hal itu diungkapkan oleh Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Kotamobagu, Rastono SPd MPd kepada awak media. “Sejak pagi tadi, sudah ada tim yang turun di sekolah-sekolah, untuk melakukan monitoring pelaksanaan tatap muka terbatas sesuai dengan protocol kesehatan, sebagaimana yang dipersyaratkan dan disampaikan oleh Ibu Kepala Dinas dalam rapat bersama sekolah-sekolah belum lama ini,” ungkap Rastono.

Rastono juga mengatakan, dari monitoring tersebut pihaknya memantau seluruh tempat cuci tangan, serta tata letak ruang belajar mengajar yang akan digunakan pihak sekolah. Dimana, untuk ruang belajar sendiri harus memiliki jarak yang ideal antar siswa. “Sesuai penyampaian ibu Kepala Dinas, sekolah yang belum menyiapkan kelengkapan protocol kesehatan yang memadai, dapat mennda tatap muka, demi keselamatan siswa dari penyebaran covid. Makanya, kami benar-benar mengutanakan protocol kesehatan dalam pelaksanaan tatap muka ini,” tambahnya. (jun)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.