Walikota Paparkan Pengelolaan Lingkungan Hidup di Hadapan KLH

Bagikan Artikel Ini:
Walikota Paparkan Pengelolaan Lingkungan Hidup di Hadapan KLH

Walikota saat memaparkan konsep pengelolaan lingkungan hidup di KLH

ADVETORIAL,  Harapan Pemerintah dan Masyarakat Kota Kotamobagu agar daerah ini bisa mendapatkan Piala Adipura tahun ini, rupanya bakal terwujud. Hal ini menyusul dengan dipanggilnya Kotamobagu oleh Kementerian Lingkungan Hidup (KLH), guna mempresentasikan program pengelolaan lingkungan hidup di daerah itu, di hadapan dewan penilai Adipura yang juga merupakan bagian dari KLH.

Walikota Kotamobagu Ir Tatong Bara Minggu (19/06/2016) kemarin, dengan penuh percaya diri memaparkan seluruh konsep serta program yang telah dijalankan pemerintahannya, untuk terus menjaga kelestarian lingkungan di tengah-tengah masyarakat.

Walikota Paparkan Pengelolaan Lingkungan Hidup di Hadapan KLH

Dewan pertimbangan Adipura beserta tim dari KLH ikut mendengarkan pemaparan langsung dari Walikota Kotamobagu

Dihadapan Dewan Pertimbangan Adipura Tahun 2016, yang terdiri dari para Pakar Lingkungan Hidup, termasuk mantan Menteri Lingkungan Hidup Republik Indonesia, Ir. Sarwono Kusumaatmaja, Walikota juga menyampaikan berbagai inovasi dan terobosan yang dilaksanakan oleh mereka, dimana seluruh program tersebut diniatkan untuk mewujudkan Kotamobagu sebagai daerah yang bersih, teduh dan sehat,

Pemaparan pengelolaan lingkungan hidup lewat OHP diuraikan Walikota dengan terstruktur di hadapan dewan pertimbangan Adipura

Pemaparan pengelolaan lingkungan hidup lewat OHP diuraikan Walikota dengan terstruktur di hadapan dewan pertimbangan Adipura

Dalam kesempatan itu, sesi Tanya jawab yang berlangsungn sekitar 40 menit pun mampu dihadapi oleh Walikota Kotamobagu. Pertanyaan seputar Pengelolaan Sampah, Hutan Kota, Infrastruktur TPA dan Kesehatan, termasuk dukungan APBD    dan APBN terhadap pengelolaan lingkungan hidup di Kota Kotamobagu dapat dipaparkan dengan optimis oleh srikandi Kotamobagu itu.

Walikota Paparkan Pengelolaan Lingkungan Hidup di Hadapan KLH

Sesi tanya jawab usai pemaparan Walikota tentang pengelolaan lingkungan hidup di Kotamobagu

Sementara itu, Walikota usai kegiatan yang dilaksanakan di The Sultan Hotel – Jakarta tersebut, juga menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Tim Penilai Adipura dan Dewan Pertimbangan Adipura, yang telah memberikan kesempatan kepada pihak Pemerintah Kota Kotamobagu untuk memaparkan tentang pengelolaan lingkungan hidup di KotaKotamobagu. “Dengan berbagai upaya dan kerja keras yang telah dilaksanakan oleh Pemerintah dan seluruh masyarakat Kota Kotamobagu terkait pengelolaan lingkungan hidup, Insya Allah, tahun ini Kota Kotamobagu, akan bisa  kembali meraih Piala Adipura,” ujar Tatong. (advertorial/jun)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.