Kinerja PN Kisaran Urutan Ketiga Terbaik se Indonesia

Bagikan Artikel Ini:

Kinerja PN Kisaran Urutan Ketiga Terbaik se Indonesia

BERITATOTABUAN.COM, ASAHAN – Kinerja PN Kisaran Kabupaten Asahan masuk urutan ketiga terbaik se Indonesia, menyusul penylesaian sekira   500 lebih kasus perdata yang berhasil dituntaskan oleh Pengadilam Negeri (PN) Kisaran, sepanjang tahun 2022.

Ini yang diungkapkan jurubicara PN Antoni Trivolta kepada sejumlah awak media di aula PN Kisaran, Rabu (25/1/2023).

Selain itu Antoni mengucapkan terima kasih kepada awak media yang berkenan hadir dalam rangka silaturahmi dan perkenalan kepada ketua PN yang baru.

Ditempat yang sama Ketua Pengadilan Negeri Kisaran,  Halida Rahardhini, S.H., M.Hum yang baru menjabat di PN Kisaran merasa bersyukur bisa berkenalan dan berbincang kepada sejumlah awak media.

“Besarnya PN Kisaran dikarenakan Informasi dari rekan rekan media, baik buruknya itu tergantung pemberitaan kawan kawan,” ucap Halida.

Selain itu  Halida akan melanjutkan program-program yang baik dari ketua PN terdahulu dan akan mengerjakan program prioritas sesuai dengan amanat Kejaksaan Agung, Pengadilan Negeri Kisaran akan membuat peradilan berbasis tekhnologi atau E-Court.

“Kedepannya teman teman media kalau ada hal yang ingin di konfirmasi bisa berhubungan dengan Antoni yang saya tunjuk sebagai juru bicara,” terang Halida.

Acara di akhiri dengan makan siang bersama sembari ngobrol santai dengan juru bicara Pengadilan Negeri Kisaran.(Azhar Nasution)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.