Begie Dorong Swastanisasi Asset Pemkot

Bagikan Artikel Ini:
Begie Gobel

Begie Gobel

Kotamobagu, BT – Banyaknya peninggalan aset dari Pemkab Bolmong di Kotamobagu, mengundang perhatian Anugerah Begie Ch Gobel. Legislator Kotamobagu ini pun berharap agar Pemkot bisa memaksimalkan penggunaan aset yang sudah diserahkan oleh Pemkab Bolmong itu.
“Sayang jika aset yang ada saat ini terbengkalai dan hanya dibiarkan, tanpa dimaksimalkan penggiunaannya,” ujar Begie, saat bersua dengan beritatotabuan.com, di ruang kerjanya belum lama ini.
Untuk dapat memaksimalkan penggunaan aset tersebut, Begie mengusulkan agar pemerintah setempat bisa menyewakannya ke pihak swasta untuk dikelola.
“Kalau pengelolaannya diserahkan ke pihak swasta, selain bisa mendatangkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), juga bisa mengurangi beban APBD untuk melakukan perawatan atas aset tersebut,” tambah politisi muda PAN Kotamobagu itu.
Selain itu, menurut mantan Ketua DPD PAN Kotamobagu ini, swastanisasi aset itu, dapat meminimalisir terjadinya penyalahgunaan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab.
“Setidaknya aset yang ada dapat menambah PAD, dan juga meminimalisir terjadinya penyalahgunaan oleh mereka yang kurang bertanggung jawab,” tutupnya. (junaidi)

Tags:
author

Author: 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.